Makaroni Skhotel
100 g makaroni
1/2 sdt garam
1 bks korned beef
3 biji sosis,potong kecil2(bisa diganti daging sapi,ayam)
4 btr telur, kocok
100 g jagung manis pipil,rebus
100 g wortel.potong dadu,rebus
100 g buncis,potong kecil2,rebus
2 lmbr keju,potong kotak
400 ml susu cair
2 sdm terigu
2 sdm margarin
Bumbu:
1/2 bawang bombay cincang
3 siung bawang putih cincang
1/2 sdt merica
1/2 sdt pala
1/2 sdt oregano
1 1/2 sdt garam
1 sdt gula
1/2 sdt royco bila suka
Topping:
1 sdm margarin
2 sdm terigu
200 ml air
100 g keju chedar parut
Cara membuat :
1. Rebus makaroni dan garam,beri sedikit minyak goreng sampai setengah matang,angkat.
2.Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarin sampai harum.Masukkan korned beef aduk rata. Tambahkan terigu,aduk sampai berbutir-butir,tuang susu cair,wortel,jagung manis dan buncis aduk rata.Tambahkan merica,pala,oregano,garam dan gula aduk sampai mengental.Sambil dicicip bila kurang asin boleh ditambah garam lagi.Tambahkan makaroni rebus,aduk.Dinginkan.
3. Tambahkan telur kocok dan keju aduk rata. masukkan dalam cup aluminium foil.Dan siap dikukus selama 15-20 menit.
4.Topping:Panaskan margarin sampai mencair tambahkan terigu aduk sampai berbutir lalu tambahkan air dan sebagian keju parut aduk rata sampai kental.
5.Makaroni yang sudah dikukus beri topping dan keju parut lalu oven suhu 170 derajat celcius selama 15-20 menit.Angkat
Dan makaroni siap untuk disantap. Lebih enak pake saos cabe maknyuss...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar